Minggu, 17 November 2019

Review Film Fantastic Beasts : The Crimes of Grindelwald (2018)

Review Film Fantastic Beasts : The Crime of Grindelwald


Tanggal Rilis     : 14 November 2018
Genre                : Fantasy, Adventure, Family
Durasi                : 134 menit
Sutradara           : David Yates
Pemain              : Johnny Depp, Eddie Redmayne, Jude Law, Ezra Miller, Katherine Waterston, Dan Fogler
Fantastic Beasts : The Crimes of Grindelwald merupakan lanjutan dari film pertamanya yaitu Fantastic Beasts and Where to Find Them. Di film ini petualangan Newt Scamender (Eddie Redmayne) berlanjut, kali ini penyihir jahat bernama Gellert Grindelwald (Jonny Deep) yang berhasil ditangkap oleh MACUSA dengan bantuan Newt Scamender di film sebelumnya berhasil melarikan diri saat dipindahkan dari Amerika Serikat ke Inggris. Grindelwald yang lolos langsung mencari pengikut untuk melaksanakan misinya, yaitu memecah belah penyihir berdarah murni dan mencari Credence untuk dimanfaatkan.
            Albus Dumbedore (Jude Law) yang mengetahui niat jahat dari Grindelwald meminta Newt untuk menggagalkan rencana tersebut dan mencari Credence di Paris. Newt terpaksa merima tawaran itu dengan harapan akan bertemu dengan Tina Goldstein (Katherine Waterston) yang berada di Paris untuk menjalankan misi yang sama dengan dirinya. Newt pergi ditemani oleh No-Maj yang menjadi teman baiknya, Jacob Kowalski (Dan Fogler). Credence diincar oleh Grindelwald untuk dijadikan salah satu pengikutnya dengan alasaan saat itu  Credence sedang mencari jati dirinya ditemani oleh Nagini (Claudia Kim) yang merupakan ular peliharaan Voldemort.
            Sama seperti fim sebelumnya, Fantastic Beasts : The Crimes of Grindelwald tidak banyak terdapat aksi-aksi pertarungan antara ahli sihir yang sering muncul di film Harry Potter. Kali ini hewan-hewan mistis milik Newt Scamender pun tidak banyak muncul, hanya muncul sebagai pemanis dalam film ini. Banyak cerita tanda tanya yang terdapat di film Harry Potter yang akhirnya terjawab lewat film ini. Film ini mempunyai banyak plot kosong yang disebabkan oleh banyaknya cerita yang ingin dimasukkan di film ini. Bagi penonton yang tidak mengikuti sekual Harry Potter mungkin akan sedikit kebingungan saat menonton film ini, karena banyak unsur-unsur dari film Harry Potter yang berhubungan dengan film ini yang tidak dijelaskan kembali. Film ini bisa dikatakan sebagai jembatan untuk film selanjutnya karena masih banyak plot kosong dalam film ini yang munkin akan terjawab di film selanjutnya. Dibalik kekurangan yang terdapat pada film ini, Jonny Deep yang memerankan Gellert Grindelwald berhasil mengeluarkan karakter dari Grindelwald yang misterius. Film lanjutan dari film ini sebaiknya digarap lebih baik lagi agar penggemar film Harry Potter tidak terlalu kecawa dengan spin off dari film tersebut. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar